Aplikasi Speech to Text Gratis di Android
Aplikasi Speech to Text Gratis di Android

5 Aplikasi Speech to Text Gratis di Android

Bagi para pengguna android pastinya tidak asing dengan sebuah asisten google yang bisa kalian gunakan untuk berbagai macam keperluan hanya dengan menggunakan perintah suara. Sebuah fitur yang bisa membuat kalian membuka hingga maupun memutar Media dengan mudah, Yang dimana fitur tersebut saat ini juga telah di sematkan kepada banyak aplikasi untuk membantu para pemakainya.

Yang diantaranya adalah dengan menggunakan sebuah perintah suara kalian bisa membuat kalimat sesuai keinginan kalian, Yang tentu akan mempermudah kalian membuat sebuah artikel hingga kebutuhan menulis tanpa perlu repot mengetikan banyak kalimat yang pastinya memakan banyak waktu untuk menyelesaikannya.

Oleh karena itu pada kesempatan kali ini kita akan membahas serta memberikan kalian rekomendasi aplikasi Speech to text terbaik yang bisa kalian gunakan untuk mempersingkat waktu kalian membuat teks. Dan berikut ini adalah beberapa daftar rekomendasi aplikasi terbaik dari kami.

Aplikasi Speech to text

1.Live Transcibe

Aplikasi Speech to text satu ini memberikan kalian kemudahan dalam merubah sebuah audio menjadi teks secara realtime. Yang dimana aplikasi Live Transcibe ini dapat mendeteksi lebih dari 80 bahasa, sehingga para pengguna bisa mendapatkan ejaan teks yang akurat tanpa perlu banyak merevisi teks yang telah jadi.

Dengan aplikasi Live Transcibe ini kalian juga bisa dengan mudah menentukan pilihan font yang tersedia, yang nantinya kalian juga bisa mengedit teks sesuai kebutuhan kalian dengan mudah karena telah tersedia banyak fitur editing teks yang dapat kalian gunakan.

2.Voice to Text – Speech to Text by Edukom Itd

Aplikasi Voice to Text – Speech to Text by Edukom Itd ini juga bisa menjadi sebuah pilihan aplikasi pengubah audio menjadi teks terbaik. Yang nantinya pada aplikasi ini kalian akan di bantu oleh AI canggih untuk menterjemahkan kalimat yang kalian ucapkan dengan berbagai macam bahasa.

Aplikasi Speech to Text by Edukom Itd ini juga menawarkan banyak fitur yang bisa sangat membantu kalian dalam membuat sebuah teks menggunakan audio. Yang salah satunya adalah dengan adanya fitur auto save yang bisa membuat teks yang kalian edit atau buat bisa tersimpan secara otomatis meskipun kalian tidak sengaja keluar dari aplikasi tanpa menyimpan file kalian.

3.Speech to Text Converter by Nazmain Apps

Berikutnya ada aplikasi Speech to Text Converter by Nazmain Apps sebagai salah satu rekomendasi aplikasi Speech to text terbaik yang wajib kalian coba. Pada aplikasi satu ini kalian bisa dengan mudah membuat teks tanpa perlu repot menerjemahkan sebuah kalimat, sebab pada aplikasi satu ini telah di sematkan sebuah fitur terjemahan otomatis.

👉 TRENDING :   Aplikasi Pengubah Suara di Android, Bisa Untuk Telepon dan VN

Selain bisa menerjemahkan sebuah kata secara otomatis, pada aplikasi Speech to Text Converter by Nazmain Apps ini kalian juga akan mendapatkan berbagai macam pilihan file yang nantinya bisa kalian konversi menjadi teks. Dengan aplikasi satu ini kalian juga bisa dengan mudah saling berbagi teks yang kalian buat.

4.SpeechTexter

Aplikasi selanjutnya ada SpeechTexter. Aplikasi yang memiliki tampilan sederhana ini juga bisa membantu kalian dalam membuat sebuah teks menggunakan audio. Yang dimana pada aplikasi SpeechTexter ini kalian akan mendapat lebih dari 70 pilihan bahasa yang nantinya bisa kalian gunakan.

Pada aplikasi SpeechTexter ini juga telah di sematkan sebuah fitur yang nantinya bisa membuat aplikasi secara otomatis mendeteksi tanda baca dari kalimat yang kalian ucapkan, sehingga kalian bisa dengan mudah mendapatkan hasil teks dengan ejaan serta tanda baca yang akurat. Dengan SpeechTexter ini kalian dapat membuat teks secara akurat dengan waktu yang sangat singkat.

5.Voice Notepad & Sticky Note

Terakhir ada aplikasi bernama Voice Notepad & Sticky Note sebagai salah satu aplikasi Speech to Text terbaik yang bisa kalian gunakan. Pada aplikasi satu ini kalian juga bisa membuat sebuah teks dengan perintah suara, yang dimana kalian juga bisa dengan bebas mengatur warna hingga dengan ukuran teks sesuai keinginan kalian.

Aplikasi Voice Notepad & Sticky Note ini juga memberikan fitur yang nantinya bisa kalian gunakan sebagai media catatan, yang tentunya kalian bisa menggunakannya sebagai catatan pengingat kegiatan dan sebagainya. Aplikasi satu ini juga telah menyediakan sebuah fitur yang bisa menerjemahkan bahasa, sehingga kalian tidak perlu menggunakan aplikasi tambahan untuk menerjemahkan kalimat yang kalian ucapkan.

Kalian bisa lebih mudah membuat teks sesuai kebutuhan kalian dengan menggunakan beberapa aplikasi Speech to text. Yang nantinya kalian hanya perlu mengucapkan kalimat yang ingin kalian tuliskan, Yang kemudian aplikasi tersebut akan secara otomatis merubahnya menjadi sebuah teks. Dan itulah tadi beberapa rekomendasi aplikasi terbaik dari kami yang bisa kalian gunakan.