Mengenal Aplikasi Trading Bibit
Mengenal Aplikasi Trading Bibit

Mengenal Aplikasi Trading Bibit Kelebihan dan Kekurangannya

Bibit menjadi sebuah platform jual beli RekasaDana terbesar yang ada di indonesia. Karena Bibit memberikan banyak fitur serta kemudahan dalam melakukan sebuah transaksi pada platform satu ini sehingga para trader pemula sekalipun tidak akan kesulitan dalam menggunakan aplikasi trading Bibit ini. Dan berikut ini adalah sedikit ulasan dari kami mengenai aplikasi bibit, Kita akan membahas alasan kenapa Bibit bisa menjadi platform transaksi reksadana terbesar dan juga kekurangan pada aplikasi Bibit ini.

Mengenal Bibit

Aplikasi Bibit merupakan sebuah aplikasi jual beli reksadana online yang di kembangkan oleh PT Bibit Tumbuh Bersama. Yang dimana dengan aplikasi Bibit ini para pengguna bisa melakukan pembelian reksadana, Obligasi, Saham, Hingga dengan surat berharga negara atau SBN. Pada aplikasi Bibit ini para pengguna akan mendapatkan berbagai macam fitur seperti robot advisor, Yang nantinya bisa memudahkan kalian dalam mencari rekomendasi reksadana terbaik. Yang mana rekomendasi tersebut akan di sesuaikan dengan profil resiko yang telah dipilih oleh para pengguna.

Karena dengan fitur serta kemudahan tersebut, Menjadikan Bibit menjadi rekomendasi aplikasi trading yang cocok untuk pemula. Dengan semua fitur yang diberikan tersebut para trader pemula tidak perlu khawatir mengenai cara memulai sebuah investasi, Karena para pengguna Bibit ini bisa melakukan trading langung setelah mereka berhasil membuka sebuah akun. Bibit juga sering kali di sebut sebagai aplikasi trading terbaik yang cocok bagi semua kalangan.

Keamanan Investasi pada aplikasi Bibit

Mungkin ada banyak yang bertanya tentang Apakah aplikasi trading bibit aman? Untuk menjawab hal tersebut kami telah membuat sebuah pembahasan singkat mengenai keamanan yang di berikan pada aplikasi Bibit ini. Sebagai aplikasi transaksi reksadana terbesar yang ada di indonesia, Bibit telah mendapat izin resmi dan juga pengawasan dari Otoritas Jasa Keuangan. Yang menjadikan setiap aktifitas transaksi yang terjadi pada aplikasi Bibit ini di awasi, Agar semua transaksi bisa berjalan dengan aman dan lancar.

Bibit juga menerapkan mekanisme keamanan pada tiap proses investasi, Yang menjadikan aplikasi trading Bibit ini bisa menjadi pilihan sebagai sarana investasi jangka panjang. Selain itu Bibit juga akan langsung mencairkan dana sesuai dengan nama nasabah, Yang menjadikan Bibit menjadi sangatlah aman untuk di jadikan media investasi karena meski aplikasi Bibit ini tutup kalian tidak akan kehilangan semua uang kalian, Karena tersimpan pada nasabah atau pada bank kustodian yang nantinya akan langsung di kembalikan kepada kalian.

Fitur pada aplikasi Bibit

  1. Robo Advisor – Fitur yang bisa membantu kalian dalam membuat sebuah portofolio investasi berdasarkan pada profil resiko, Keadaan Finansial, hingga dengan tujuan keuangan.
  2. DCA – dollar cost averaging sebuah fitur yang nantinya membantu para pengguna untuk melakukan investasi setiap bulan pada tanggal yang sama.
šŸ‘‰ TRENDING :   Aplikasi Edit Foto di HP yang Lagi Viral Saat Ini

Kelebihan aplikasi Bibit

  • Pembukaan Rekening Reksadana bisa di lakukan secara Instan, Yang maksudnya kalian bisa membuka sebuah rekening pada aplikasi Bibit ini tanpa perlu datang ke salah satu kantor cabang dari Bibit.
  • ProdukĀ  Reksadana yang berkualitas, Sebab semua reksadana yang ada pada aplikasi bibit telah di sortir terlebih dahulu sebelumĀ  bisa di gunakan oleh semua pengguna aplikasi Bibit ini.
  • Customer Suport yang selalu siap membantu kalian, Yang mana pada aplikasi Bibit ini kalian akan selalu di temani oleh CS yang sangat berpengalaman, Yang nantinya siap kapan saja bila kalian ingin berkonsultasi mengenai masalah yang terjadi pada saat kalian menggunakan Bibit.

Kekurangan aplikasi Bibit

  • Produk reksadana yang di berikan kurang lengkap, Yang membuat para pengguna kurang leluasa dalam melakukan sebuah investasi menggunakan Bibit
  • Fitur Robo Advisor yang sangat sederhana, Yang mana fitur satu ini memang unggul bila di gunakan oleh para trader pemula. Namun tidak terlalu membantu bagi para Investor yang telah berpengalaman.

Namun dengan kekurangan tersebut tidak akan menjadikan alasan kalian bisa rugi saat melakukan sebuah investasi menggunakan aplikasi trading Bibit ini. Pada pembahasan ini kami hanya sedikit mengulas tentang kelebihan, Kekurangan serta beberapa fitur yang ada pada aplikasi Bibit, kalian bisa menambah berbagai informasi dengan membaca berita maupun ulasan mengenai aplikasi satu ini.

Kalian juga bisa bertanya secara langsung kepada para pengguna aplikasi Bibit ini untuk mengetahui sudut pandang lain mengenai aplikasi broker terbesar satu ini. Dan itulah tadi sedikit pembahasan dari kami mengenai platform trading bernama Bibit ini, Semoga dengan pembahasan kali ini bisa membuat kalian mengetahui sedikit gambaran mengenai aplikasi Bibit ini.