Tidak kalah penting dari bodi yang harus terlihat bagus, ban mobil juga harus selalu mendapatkan perawatan agar lebih awet. Sebab, ban mobil sangat berpengaruh terhadap kenyamanan Anda dan keluarga ketika sedang bepergian. Harga ban mobil yang relatif mahal, sudah seharusnya tidak membiarkannya cepat rusak. Cara merawat ban mobil agar awet sebenarnya cukup mudah, hanya saja harus dilakukan dengan rutin dan maksimal.
Setiap pemilik mobil tentu menginginkan ban mobil menjadi lebih awet, bukan? Untuk itu, mari simak cara-cara yang bisa Anda terapkan dalam perawatan ban mobil agar lebih awet berikut ini.
Cara Merawat Ban Mobil Agar Awet dengan Benar
Gunakan Ban Mobil Yang Sesuai
Menggunakan ban mobil yang memenuhi standar adalah kunci agar ban awet. Gunakan jenis ban mobil yang sesuai jenis mobil. Setiap jenis mobil memiliki ukuran dan bobot yang berbeda, sehingga pemilihan jenis yang tepat akan berpengaruh pada usia ban mobil.
Selalu Periksa Tekanan Angin Pada Ban Mobil
Tips yang selanjutnya untuk membuat ban mobil awet yakni mengecek tekanan angin pada ban mobil, khususnya ketika akan melakukan perjalanan jauh. Tekanan ban mobil yang kurang bisa membuatnya menjadi lebih boros.
Namun, jika terlalu keras, maka akan membuat permukaan ban mobil menjadi halus lebih cepat. Jika permukaan ban mobil halus, maka akan berpotensi untuk membahayakan penumpang dan pengemudi di dalamnya. Oleh karena itu, memeriksa tekanan ban mobil sangatlah penting.
Rutin Melakukan Spooring And Balancing
Melakukan spooring dan balancing berguna untuk meningkatkan kenyamanan dan keamanan Anda ketika berkendara menggunakan mobil. Biasanya, spooring dan balancing dilakukan ketika mengganti ban baru, kemudi mobil yang tidak stabil, dan ban mobil bergetar pada kecepatan tertentu.
Namun, sebaiknya Anda rutin melakukan spooring dan balancing. Setidaknya lakukan 4 bulan sekali agar ban mobil menjadi lebih awet serta keamanan dan kenyamanan berkendara pun terjaga.
Rutin Mengecek Kondisi Fisik Ban Mobil
Cara merawat ban mobil agar awet yang selanjutnya yakni mengecek kondisi fisik ban mobil Anda secara berkala. Untuk mengecek kondisi ban mobil, Anda tidaklah harus pergi ke bengkel.
Namun, Anda bisa melakukan pengecekan ringan seperti melihat apakah ada sayatan atau benjolan pada dinding ban atau tidak. Jika ternyata ada masalah pada dinding ban, maka Anda perlu membawa mobil ke bengkel untuk mendapatkan pengecekan lebih lanjut.
Apabila tidak dibawa ke bengkel, hal tersebut bisa mengurangi daya tahan dari ban. Kemungkinan yang terburuk, ini bisa menyebabkan ban meledak.
Memasang Tutup Pentil Ban Mobil
Menutup tutup pentil ban mobil berfungsi untuk mencegah adanya kebocoran dan berkurangnya tekanan angin pada ban mobil. Karena jika tekanan angin ban mobil berkurang, maka keawetan ban mobil juga terpengaruh.
Rajin Mengecek Kondisi Velg
Velg adalah sebuah komponen penunjang untuk ban mobil. Maka dari itu, kondisi velg haruslah selalu baik agar performa ban mobil juga baik.
Jika velg berkarat atau keropos, maka memungkinkan untuk merobek atau menyayat bagian karet ban mobi. Jadi, gantilah velg jika kondisinya sudah tidak bagus lagi agar tidak membuat ban mobil robek atau tersayat.
Membawa Barang Secukupnya
Tanpa disadari, membawa barang atau muatan yang berlebihan dapat membuat ban mobil menjadi lebih cepat rusak. Jadi, jika Anda ingin ban mobil menjadi lebih awet, sebaiknya tidak membawa muatan yang berlebihan.
Menghindari Jalan Berlubang
Cara merawat ban mobil agar awet yang selanjutnya yakni dengan menghindari jalan berlubang dalam penggunaannya. Hal ini karena ban mobil bisa mendapatkan hentakan yang besar di jalan berlubang, sehingga menyebabkan ban mobil menjadi cepat rusak.
Rutin Mengecek Ban Mobil Ke Bengkel
Untuk membuat ban mobil lebih awet tentu diperlukan sebuah perawatan. Oleh karena itu, Anda perlu mengecekkan ban mobil secara rutin ke bengkel untuk mendapatkan perawatan dan pengecekan lebih lanjut.
Rekomendasi:
- Cara Merawat Mobil Matic Dengan Baik dan Benar Supaya Awet Perawatan mobil matic yang selama ini dikabarkan sebagai sebuah kesulitan ternyata tidak benar adanya. Memang ada beberapa poin yang perlu diperhatikan betul oleh pengemudi, namun hal itu bukanlah sesuatu yang…
- Cara Merawat Ban Mobil Yang Tidak Terpakai dengan Benar Sebagai pemilik mobil, sudah seharusnya menyiapkan ban cadangan untuk berjaga-jaga ketika perjalanan jauh. Ban mobil yang tidak terpakai itu butuh perawatan supaya tetap berfungsi maksimal pada saat dibutuhkan. Anda bisa…
- Cara Merawat Cat Mobil Hitam Metalik Supaya Awet Warna hitam selalu menjadi favorit untuk pilihan warna mobil hingga saat ini. Selain kelebihannya yang terlihat elegan, mobil warna hitam juga bisa cepat kusam dan rusak jika kurang diperhatikan. Oleh…
- Rekomendasi Warna Cat Mobil yang Mudah Dirawat Pemula Membeli mobil tidak hanya dilakukan dengan memperhatikan tampilan desain eksterior yang dimiliki oleh kendaraan saja. Anda harus mempertimbankan faktor lain dalam membeli kedaraan tersebut. Termasuk warnanya. Memilih warna cat mobil yang…
- Rekomendasi 5 Merk Semir Ban Mobil yang Bagus dan Aman 2022 Semir ban adalah kebutuhan bagi setiap pemilik kendaraan, baik roda dua ataupun roda empat. Fungsinya terdiri dari dua macam, yaitu menjaga elastisitas ban supaya lebih awet dan memoles tampilan ban…
- Cara Membersihkan Jok Mobil Kulit Sintetis dengan Optimal Kulit sintetis merupakan salah satu bahan yang banyak digunakan untuk membuat jok mobil. Bahan tersebut cukup banyak diminati karena harganya yang masih terjangkau. Dari segi penampilan, kulit sintetis terlihat begitu…
- Mobil Sedan Yang Perawatannya Mudah Dan Murah Untuk Pemula Mobil sedan bisa dibilang menjadi salah satu produk yang menguasai pasaran. Masyarakat cukup meminati mobil sedan karena sejumlah alasan, seperti mesin tangguh dan desain minimalisnya dengan tampilan tidak begitu besar.…
- Cara Mengkilapkan Cat Mobil Warna Hitam Pekat Hitam merupakan salah satu warna favorit dan banyak dipilih oleh para pemilik mobil. Hal tersebut dikarenakan warna hitam dapat memberikan tampilan yang elegan dan netral. Untuk menunjang penampilannya pun, banyak…
- Inilah 3 Cara Menghindari Pecah Ban Mobil Yang… Ban merupakan salah satu komponen penting yang perlu diperhatikan saat berkendara. Kendala seperti pecah ban sering kali terjadi karena kelalaian pengendara maupun jalanan yang kurang bagus. Karena itu, pengendara perlu…
- Mobil SUV dengan Biaya Perawatan Termurah 2022 Tidak sedikit jumlah konsumen saat ini yang memilih mobil SUV sebagai kendaraan pribadinya. Jenis mobil tersebut juga tidak selalu identik dengan harga dan biaya yang mahal, karena ada juga beberapa…
- Panduan Cara Memperbaiki Jok Mobil Macet yang Benar Sama seperti kendaraan lain, mobil yang digunakan untuk aktivitas sehari-hari kerap kali mengalami masalah. Bukan hanya pada ban, kasus lain yang tidak kalah sering terjadi adalah pada bagian jok yang…
- Cara Menghilangkan Noda Bandel di Cat Mobil yang Ampuh Noda membandel di cat mobil merupakan hal yang sangat mengganggu apabila tidak segera dihilangkan. Sebab, ia bisa membuat mobil terlihat kotor dan terkesan kurang terawat dengan baik. Pasti Anda tidak…
- Ternyata Begini Cara Kerja Power Window dan Komponen… Power window merupakan salah satu fitur berteknologi terkini yang ada pada kendaraan roda empat. Fungsi utama dari power window adalah memberikan kemudahan bagi pengendara dan penumpang mobil untuk menaik turunkan…
- Warna yang Cocok untuk Mobil Tua Agar Terlihat Keren Mempunyai mobil tua bukanlah halangan untuk membuat kendaraan Anda tampil keren dengan desain Kekinian. Salah satu cara untuk memodifikasi kendaraan ini adalah mengganti cat dengan warna yang cocok untuk mobil…
- Cara Mengatasi Aki Mobil Yang Tekor Pada Transmisi… Aki tekor adalah salah satu permasalahan yang biasa dialami oleh pemilik kendaraan, baik roda dua atau roda empat. Biasanya, ini ditandai dengan susah menghidupkan mesin. Dampak yang lebih serius bisa…
- Rekomendasi Merk Lampu LED Mobil Terbaik Lampu LED (Light Emitting Diode) sekarang ini semakin diminati oleh banyak pemilik kendaraan, baik roda dua ataupun roda empat. Ada beberapa kelebihan lampu LED yang membuatnya begitu menarik dan lebih…
- Kelebihan dan Kekurangan Mobil Hatchback Yang Perlu… Mobil hatchback banyak diminati masyarakat, terutama mereka di daerah perkotaan. Mobil jenis ini menawarkan berbagai hal yang tidak didapat dari jenis mobil lain. Hal-hal terkait kelebihan dan kekurangan mobil hatchback juga…
- Cara Mengecat Mobil Untuk Pemula Biar Mengkilap dan Bagus Pengecatan mobil memang tidak semudah yang dibayangkan karena umumnya hanya bisa dilakukan oleh ahlinya. Jika ingin mengecat mobil sendiri, Anda juga bisa jika mengetahui tekniknya. Cara mengecat mobil untuk pemula…
- Cara Membersihkan Jok Mobil yang Berjamur dengan Benar Mobil tentunya rentan mengalami masalah di bagian interiornya jika tidak dirawat dengan baik. Salah satunya yaitu masalah jok mobil yang berjamur. Cara membersihkan jok mobil yang berjamur ternyata tidak boleh Anda lakukan…
- Rekomendasi 5 Merk Oli Mobil Terbaik di Indonesia 2022 Oli mobil berkualitas adalah salah satu syarat untuk menjaga mesin agar tetap memberikan performa terbaiknya. Apabila Anda menginginkan tarikan mesin yang mumpuni dan tangguh di semua kondisi, tentunya jangan membeli…
- Perbedaan Mobil Matic dan Manual Yang Wajib Diketahui Pemula Ketika pertama kali ingin membeli mobil pastinya ada banyak pertimbangan, baik itu mobil baru maupun bekas. Mulai dari harga mobil, tahun keluaran, desain, spesifikasi mesin dan transmisi. Kita tidak akan…
- Cara Menghilangkan Bau Karpet Dasar Mobil Agar Lebih Nyaman Menjaga kenyamanan di dalam mobil memang sangat penting, mulai dari jok mobil sampai ke masalah karpet. Berbicara mengenai karpet, komponen ini sering menimbulkan bau tidak sedap pada mobil. Lalu, bagaimana…
- Begini Cara Membersihkan Jok Mobil Semi Kulit Agar… Ketika berkendara menggunakan mobil, salah satu bagian penting yang dapat mempengaruhi kenyamanan Anda tentu adalah jok. Untuk yang berbahan dasar semi kulit perawatannya pun tidak boleh dilakukan sembarangan. Bahkan, cara membersihkan jok…
- 5 Rekomendasi Merk Cat Mobil Terbaik dan Berkualitas 2022 Cat mobil adalah penyempurna tampilan yang membedakan antara satu dengan lainnya. Saking pentingnya sebuah warna, mobil dengan merk dan tipe sama persis harganya bahkan bisa berbeda karena varian warna. Bicara…
- Ini Daftar Merek Karpet Dasar Mobil Terbaik di Tahun 2022 Karpet merupakan komponen interior mobil yang sangat penting. Saat ini pun, pilihan merek karpet mobil sangat banyak. Karenanya, pastikan Anda memilih salah satu merek karpet dasar mobil terbaik jika ingin…